7.07.2010
Bola dan juga euforia. Ini ada sesuatu yang nggak pernah bisa dipisahkan satu sama lainnya. Dimana ada bola, bisa dipatikan disitu ada euforia. Dimana ada euforia, salah satunya pasti disebabkan oleh bola. Simpel banget kan penjelasan ku itu? Well itu emang udah diluar kepala kita sih kalo udah pernah ngeliat kenyataannya. Sperti bola yang nggak jauh-jauh dari rasis. Dan sepertinya bakal mengakar dan menjadi budaya. Karena tanpa rasis bagaikan sayur tanpa garam. Tak ada sensasi yang bisa dipertunjukkan dimuka umum. Tak hanya didalam negeri, tapi juga terjadi di luar negeri. Dan mungkin disetiap negara ada soal rasisnya dalam persepakbolaan mereka.


Bicara soal rasis dan euforia dalam sepak bola. Juga ada perang urat saraf di media cetak maupun elektronik. Itu bisa dilakukan oleh seorang pelatih terhadap pelatih lain. Atau pelatih terhadap pemain atau pun sebaliknya. Semua itu terjadi seiring dengan memanasnya suasana menjelang pertandingan. Atau dua kesebelasan yang akan bertanding mempunyai sejarah yang sangat mendarah daging. Sehingga adu mulut dan perang urat saraf sering terjadi. Seperti jose mourinho yang kala itu masih melatih chelsea dan sir alex ferguson yang bisa disebut raja manchester united. Kedua orang ini paling sering menghiasi media dan juga sering bertingkah yang diluar nalar dalam pertandingan. Kedua orang itu juga ditiru oleh kesebelasan yang ada di Indonesia. Diamana setiap klub mempunyai musuh dan juga mempunyai kawan. Semuanya sama-sama saling berperang dingin (psy war).


Ok. . .semua itu adalah bagian dari sepak bola. Sepak bola menjadi ramai karena elemen itu semua. Sepak bola paling patut disebut olahraga sejuta umat karena element yang ada diatas tersebut. Sepak bola itu olahraga yang paling murah meriah bagi rakyat kita. Selain tak perlu mengeluarkan uang banyak-banyak untuk menikmati pertandingan. Cuma bermodalkan tivi, listrik, kopi, dan tentunya rokok sebagai pelengkap.

Ok. . . aku harap kalian senang membaca tulisan ku. . .
THANK YOU. . .

0 komentar:

Posting Komentar

About Me

Foto Saya
Gama Yevieda
Saya hanya seorang manusia biasa dan tidak mempunyai kelebihan apa pun.Dan selalu mensyukuri apa yang diberikan yang kuasa kepada saya.Saya masih duduk dibangku SMA.Dan sebentar lagi akan kuliah.Dan universitas yang saya ingin kan yaitu UGM jurusan MANAGEMENT.Saya sangat benci sekali dengan yang namanya politik dan pemerintahan.Karna itu smua hanyalah omong kosong saja.Cuma bisa menindas rakyat kecil yang tidak berdosa.Saya tumbuh dari keluarga sederhana dan tumbuh dperkampungan kecil.Saya sangat interst sekali dengan punk.Yeah.Itu adalah idealis saya kawan.Gara-gara punk saya lebih berwawasan luas dan merdeka.Saya jadi mengerti bagaimana arti kehidupan di jalanan yang sangat keras sekali.Saya sangat menyukai ideologi saya ini dan itu adalah sesuatu yang menyenangkan bagi saya.
Lihat profil lengkapku
Diberdayakan oleh Blogger.

Add YM. . .

Jam

Kemen-komen


ShoutMix chat widget

Pengikut